Kelebihan dan Kekurangan Android Root

Kelebihan dan Kekurangan Android Root - Selamat datang di blog ini pada ksempatan kali ini saya akan membahas Kelebihan dan Kekurangan Android Root untuk sobat yang belup tau

Pengertian Root Pada Android

Root dalam bahasa indonesian artinya akar ( dalam artian kita bisa mengakses android sampai akarnya)   Root adalah suatu akun sistem yang memiliki kekuasaan mutlak guna mengakses dan mengeksekusi semua berkas, perintah, dan sistem dalam sistem operasi berbasis Linux (termasuk Android). Intinya, root memiliki akses tanpa batas untuk mengubah, menghapus, menambah, bahkan merusak semua yang ada di dalam sistem Android. Pada dasarnya Root artinya kita mendapatkan hak layaknya developer yang tanpa batas melakukan modifikasi atau perombakan bahkan pada sytem Android sekalipun. Seperti contohnya kustomisasi tuning performa OS , menambah, mengubah, bahkan kalian bisa menghapus apa saja yang ada pada sistem Android itu sendiri. Hal ini tentu baiknya di lakukan jika kalian paham betul fungsi fungsi yang akan kalian hapus tadi supaya tidak terjadi error dan terjadinya ketidak stabilan dari systemAndroid bahkan bootlop.


Kekurangan Root Pada Ponsel Android

Dan ini mungkin menjadi kegalauan tersendiri bagi temen temen yang ingin melakukan Root pada Android. Takut terjadi hal hal yang tidak di inginkan seperti hilangnya data di Android dan mungkin menjadikan Android bootlop. Saya jelaskan sediki sebenarnya Root itu tidak akan menghilangkan  atau mengurangi data apapun pada Android. dan untuk kemungkinan bootlop itu bisa terjadi jika kalian melakukan root dengan metode yang salah atau pas lagi apes aja :) dan untuk kekurangannya silahkan simak di bawah ini.
1. Menghilangan Garansi

Konsekuensi melakuakan root yang pertama adalah kalian akan kehingan garansi ponsel kalian ( Jika masih ada ). Karena kita sudah tidak memakai pengaturan bawaan pabrik lagi dan untuk mengatasi itu kalian bisa melakukan Unroot atau menginstal OS original yang sesuai dengan type Hp kalian.
2. Hilangnya update

Kalian tidak akan mendapatkan notifikasi pembaharuan perangkat lunak ketika sudah ada versi terbaru update OTA (Over The Air). Tapi kalian bisa mengatasinya dengan melakukan update secara manual ke versi yang baru tersebut.
3. Rentan Terserang Virus Malware

Ibaratnya dengan melakukan Root kita menghilangkan semua system keamanan yang sudah di tanamkan oleh pihak vendor smartphone yang kalian gunakan. Hasilnya ponsel yang diroot akan  sangat rawan terserang Malware atau virus. akan tetapi HH saya yg sudah root belum menemukan virus

Kelebihan Root Pada Ponsel Android

Nah ini yang sering ditanyakan, "apa sih sebenarnya kelebihan kalau saya root hape saya ? ". Untuk manfaat yang kita dapat kan banyak antara lain adalah :
1. Instal custom ROM
Ini berlaku bagi kalian yang sudah memahami tentang android dan menginginkan memiliki tampilan Android yang berbeda dengan menginstal costum rom. Secara sederhana custom ROM ini adalah sebuah firmware alternatif pengganti firmware bawaan ponsel Android yang dikembangkan oleh developer pihak ketiga dengan modifikasi modifikasi tertentu. instal custom ROM memiliki prasyarat dan salah satunya adalah Android sudah posisi rooted serta memiliki unlocked bootloader dan lain lainnya. Untuk instal dan beckup ROM aplikasinya yang kalian bisa gunakan ROM Manager .
2. Overclock CPU  Android
Kelebihan yang bisa kalian dapat selanjutnya adalah dapat mempercepat kinerja Android dengan cara melakukan Overclock CPU. Namun bukan tidak mungkin akan berakibat pada ketidak stabilan kinerja dari system Android itu sendiri jika kalian tidak hati2 dalam melakukannya.
3. Backup System dan Aplikasi
Jika Android sudah di Root maka memungkinkan kalian untuk melakukan beckup dan Restor System Android dan juga Aplikasi nya. Untuk melakukannya yang sering di gunakan adalah Aplikasi Titanium Backup. Selain itu juga untuk memindahkan data dari ponsel ke SDCard pada game supaya intternal memory lebih lega.
4. Menghilangkan Iklan
Ini yang terkadang menjadi kendala tersendiri saat kita memainkan game di smartphone Android yaitu banyak iklan yang menggangu terutama pop up. Untuk menghilangkan Iklan pada game Android kalian bisa menggunakan Lucky Patcher . Dan mungkin juga saat kita browsing juga terganggu dengan banyaknya iklan yang muncul saat kita klik apapun pada web tersebut. Solusinya sobat bisa membaca artikel saya sbelumnya tentang Cara menghilangkan iklan di android

gimana vroh stelah membaca  Kelebihan dan Kekurangan Android Root mungkin kalian akan berfikir dua kali untuk tetap melanjutkan ingin melakukan root atau tidak. Dan semua kembali pada kalian masing masing. Semoga artikel kali ini bermanfaat jangan lupa like dan share untuk berbagi kepada teman teman yang mungkin memerlukan info tentang Root ini.

Popular posts from this blog

Cara Membuat Game Drag Racing Mod Versi Motor Indonesia

Cara Hack/Bobol wifi wps wpa dengan aplikasi wps wpa tester premium.apk

Cara Menggunakan HTTP INJECTOR Dengan Mode Pesawat